Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Lotulung Memberikan Ucapan Selamat Kepada ASN Angkatan Pertama Pemkab Minut

oleh -5744 Dilihat
oleh

Bupati JG: kalian adalah generasi sulung yang dilahirkan di Kabupaten Minahasa Utara tercinta ini

MINUT, MomentNews.id – Bupati Minahasa Utara Joune J.E. Ganda, S.E., MAP., M.M., M.Si., dan Wakil Bupati Minahasa Utara Kevin W. Lotulung, S.H., M.H., memberikan ucapan selamat atas 17 Tahun pengabdiaan Aparatur Sipil Negara (ASN) Angkatan pertama yang di angkat oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara terhitung 1 April 2006 yang lalu.

Bupati Joune Ganda dalam ucapannya menyampaikan selamat kepada semua ASN Pemkab Minut Angkatan pertama Tahun 2006 yang telah mengabdi selama 17 Tahun, semoga tetap semangat, kompak dan sukses selalu.

“Dan senantiasa memberikan yang terbaik dimanapun berada, karena kalian adalah generasi sulung yang dilahirkan di Kabupaten Minahasa Utara tercinta ini,” tutup Bupati JG.

Wakil Bupati Kevin William Lotulung dalam ucapannya menyampaikan selamat kepada ASN Angkatan pertama Kabupaten Minahasa Utara di tahun 2006. Semoga di 17 tahun pengabdian bagi minut boleh menjadi penyemangat untuk tetap berkarya dan memberikan prestasi terbaik, kedepan untuk menjadikan Minahasa Utara menjadi lebih hebat. Tetap semangat dan terus meningkatkan kwalitas dalam bekerja.


Seperti diketahui Kabupaten Minahasa Utara pertama kali melaksanakan seleksi penerimaan PNS (waktu itu) pada Tahun 2006. Dan dalam seleksi tersebut dinyatakan lulus 123 PNS Golongan III dan 210 Golongan I & II


Kebersamaan para Aparatur Sipil Negara (ASN) Angkatan pertama ini sangat kompak, dibuktikan dengan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dengan mengatasnamakan ASN Angkatan pertama Minut itu rutin dilaksanakan, seperti memberikan bantuan ke keluarga ASN yang meninggal, bantuan ke ASN yang mendapat musibah, bantuan ke panti-panti, bahkan sampai dengan membuat arisan yang tujuannya untuk tetap menjaga kebersamaan dan kekompakan.



Sebagai bentuk ucapan syukur 17 Tahun pengabdian sebagai ASN, para Aparatur Sipil Negara (ASN) Angkatan pertama yang diangkat di Kabupaten Minahasa Utara pada 2006 yang lalu akan membawahkan lagu ucapan syukur pada ibadah rutin Pemkab Minut di Pendopo pada hari Senin, 3 April 2023 nanti. (***)

(Jesis Dotulong)

No More Posts Available.

No more pages to load.